Ketua DPD Pandawa Nusantara Kalimantan Timur Harapkan Badan Otorita IKN Libatkan Tokoh dan Pemimpin Lokal
Jakarta – Ketua DPD Pandawa Nusantara Provinsi Kalimantan Timur terus mendorong proses dan penerjemahan UU IKN sesuai dengan implementasi di lapangan. salah satunya adalah Badan Otorita IKN diharapkan dapat melibatkan tokoh dan pemimpin lokal Kalimantan.
hal ini disampaikan dalam diskusi daring “Ibu Kota Baru, Nusantara adalah Indonesia” oleh Jakarta Journalis Center, Sabtu, 12 Februari 2022.
“saya kira, sudah tidak ada lagi perdebatan tentang bagaimana proses penunjukan IKN di kalimantan Timur dan kenapa harus di Kalimantan Timur karena semua telah terumuskan dalam UU IKN, yang menjadi pertanyaan saat ini adalah bagaimana semuanya dapat bersinergi membangun dan mempersiapkan segala sesuatunya untuk IKN di Kalimantan Timur. baik pusat maupun daerah saling sinergi kerjasama”
Huda sapaan akrab Pemuda Asli Kalimantan Timur ini menyampaikan bahwa butuh pelibatan warga lokal di berbagai bidang dalam membangun dan memajukan IKN. Setiap warga negara khusunya masyarakat kalimantan berhak untuk mengisi dan berperan aktif dalam membangun Indonesia menjadi lebih baik lagi, di sisi lain, adanya IKN ini memacu bagi generasi muda dan warga lokal untuk meningkatkan kualitas SDM Indonesia terkhusus masyarakat Kalimantan, tegas Huda.
“Kearifan lokal menjadi penting dipertimbangkan dalam suksesi IKN di Kalimantan Timur, melalui Badan Otorita menjadi penting jika pelibatan masyarakat lokal akan dapat mempercepat pembangunan IKN dengan tidak menghilangkan kultur sosial dan kearifan lokal di dalamnya”
275 total views, 1 views today